Sebelum Anda sebagai investor membuat keputusan apakah Anda akan membeli maupun menjual valas yang Anda investasikan, sudah selayaknya jika Anda selalu mengikuti perkembangan terkini dan teraktual tentang berita forex harian karena berita ini semuanya memiliki pengaruh dengan kondisi pasar forex yang akan sangat diperlukan oleh trader. Mereka membutuhkan berita ini untuk membuat analisa guna mengetahui tren terkini tentang pasar.
Berita Forex Harian Sangat Penting Untuk Analisa Sebelum Membuat Keputusan
Banyak sekali para pemula yang gagal melakukan trading forex karena mereka terlalu menganggap enteng adanya analisa padahal ini merupakan bagian yang fundamental. Banyak yang tidak menggunakan analisa ini karena mereka berpikir jika hal ini sangat menyita waktu apalagi jika harus selalu mengumpulkan berita forex harian dan menganalisanya lagi hingga menemukan keputusan terbaiknya. Padahal, Anda juga harus mengandalkan berita ini untuk tahu perkembangan dunia.
Anda harus tahu perkembangan ekonomi valuta asing di berbagai negara khususnya negara dimana Anda menggunakan valasnya untuk investasi forex seperti Amerika dan sebagainya. Memang dibutuhkan waktu namun hasil dari analisa ini begitu baik dan juga cukup memuaskan sehingga Anda menghindari adanya kehilangan uang. Berbagai macam analisa teknikal pun juga bisa didukung dengan menggunakan analisa yang diperoleh dari berita harian tersebut untuk lebih meyakinkan.
Apa Saja Indikator Mata Uang Dalam Berita Forex Harian
Berita forex harian sangat berbeda dengan berita ekonomi yang biasa karena terdapat beberapa singkatan maupun indikator yang perlu dipahami apa fungsinya dan berikut ini contohnya yaitu:
- FOMC: Kepanjangan dari FOMC ini adalah Federal Open Market Committe. Mereka merupakan sebuah lembaga yang memiliki kaitan langsung terhadap bank sentral dunia Amerika Serikat. Lembaga itu juga mempunyai wewenang dalam menentukan kredit dan juga suku bunga. Tak hanya itu saja karena lembaga ini pun sangat berperan penting pada adanya perubahan apapun yang memiliki kaitan dengan kebijakan moneter.
- PCE: Persona Consumption Expenditures yang merupakan sebuah indikator khusus yang akan menunjukkan adanya perubahan apapun yang terjadi pada harga suatu produk termasuk harga jasa. Indikator ini tidak muncul sembarangan melainkan dikeluarkan langsung oleh biro pemerintahan yaitu Biro Analisa Ekonomi Departemen Perdagangan.
- ISM-MI: Institute of Supply Management Manufacturing Index meripakan sebuah indikator penting yang akan mewakili nominal index manufaktur. Bila nilainya naik atau tinggi, maka ada peningkatan yang akan terjadi pada nominal mata uang tersebut.
- RBA: Reserve Bank of Australia yang merupakan sebuah indikato untuk menunjukkan berbagai macam kebijakan yang mungkin akan dikeluarkan oleh bank sentral yang berlokasi di Australia dengan tujuan untuk merubah adanya nilai dari suku bunga yang kini berlaku.
- GDP: Gross Domestic Product adalah indikator yang menampilkan semua nilai produksi yang terjadi di suatu wilayah atau negara. Apabila indikator GDP nilainya naik, maka nilai mata uang juga akan mengalami adanya penguatan dan peningkatan. Dalam berita forex, GDP akan dikeluarkan sekitar 3 kali yaitu rilis yang pertama, kemudian ada pula revisi untuk rilis yang pertama tadi, kemudian revisi kedua dari rilis pertama itu. Revisi inilah yang nantinya harus diperhatikan dengan baik karena efeknya pada mata uang sangat besar.
- NFP: Non Farm Payrolls yang merupakan berita forex yang paling fundamental dan menunjukkan bahwa pemerintah mengeluarkan nilai guna membayarkan upah di luar dari bidang pekerjaan pertanian. Apabila nilai indikator ini tinggi, maka peningkatan juga akan terjadi pada mata uang. NFP dianggap sebagai indikator yang berpengaruh besar.
Dengan mengenal berbagai indikator dari berita forex harian, maka lebih mudah lagi untuk Anda belajar trading forex dengan mengetahui dan juga menguasai semua analisa yang diperlukan untuk jual beli valas.
Silahkan beri penilaian untuk artikel ini: